Denpasar – baliwananews.com| Kehangatan secangkir kopi pahit terasa lega menembus kerongkongan saat diiringi tembang-tembang Classic Disco yang mengalun akrab di telinga pengunjung Bhineka Muda Kopi di Jalan Merdeka Renon Denpasar setiap Kamis malam.
Tembang lawas seperti You Should Be Dancing (Be Gees), Ma Baker (Boney M) dan Boogie Wonderland (Earth Wind and Fire) mengalun apik dalam suasana serius tapi santai diramu apik dengan iringan musik di tangan DJ Bulan.
Bhineka Muda Kopi di Jalan Merdeka Denpasar memang memiliki ambience yang menawan ditambah dengan sajian Kopi Pupuan yang menggugah selera, sehingga tidak jarang menjadi rekomendasi anak-anak muda nongkrong di daerah Denpasar.
Disamping Kopi-kopi bermutu, Bhineka juga menyediakan berbagai penganan makanan seperti Roti Croissant, Donat Kentang dan juga Indomie.
Bhineka Kopi yang asyik untuk berkonkow-konkow dengan teman dan kolega ini memiliki akun Instagram @warung_bhineka_muda ini memang layak menjadi rekomendasi tempat ngopi di kawasan Denpasar. (hd)